Showing posts with label Teuku Umar. Show all posts
Showing posts with label Teuku Umar. Show all posts

Wednesday, February 1, 2017

Biografi Teuku Umar - Pahlawan Nasional Dari Aceh

Biografi Teuku Umar - Pahlawan Nasional Dari Aceh


Teuku Umar lahir dalam Tahun 1854 di Meulaboh. Ayahnya bernama Teuku Mahmud, dan ibunya seorang adik raja Meulaboh. Teuku Mahmud bersaudara dengan Nanta Setia, Ulebalang di VI Mukim, ayah Cut Nyak Din yang kemudian kawin dengan Teuku Umar. Mereka itu keturunan perantau dari Minangkabau yang datang di Aceh pada akhir abad ke-17. Gelar Teuku diperoleh dari kake Umar yang bernama Nanta Cih sebagai penghargaan atas jasanya membantu Sultan Alaiddin Syah dalam pertentangannya dengan Panglima Polim dan Sagi XXII. Dengan bantuan Nanta Cih itu Sultan mendapat kemenangan dan Nanta Cih diberi gelar Teuku yang diwariskan kepada anak-anak dan cucu-cucunya, antara lain Teuku Umar. Umar bersaudara ada 6 orang, yaitu 2 wanita dan 4 pria.

Biografi Teuku Umar - Pahlawan Nasional Dari Aceh
Teuku Umar - Pahlawan Nasional Dari Aceh
Umar tidak pernah mendapat pendidikan seperti lazimnya di kalangan anak yang sederajat. Ia lebih banyak mengikuti kemauannya sendiri, tidak mau tunduk kepada orang tuanya dan kepada siapa pun. Ia suka berkelahi dan berkelana ke hutan-hutan di Aceh Barat dengan membawa senjata yang tingginya sama dengan tubuhnya dan membawa kelewang pula.

Dalam usianya yang masih muda ia menduduki jabatan Kepala Kampung Darat. Tiap hari ia dikelilingi oleh orang-orang pemberani, khususnya bekas prajurit. Ia ciptakan suasana jagoan karena mendambakan menjadi pahlawan yang berani dan tang-guh. Kemauannya sepanjang hayatnya pun serba keras pula. Ia hidup hanya sampai umur 45 tahun, dan dari seluruh umurnya itu 19 tahun terlibat dalam perjuangan yang khas Teuku Umar. Mula-mula ia melawan Belanda, namun kemudian berbalik membantu Belanda dan akhirnya kembali ke pangkuan perjuangan rakyat hingga akhir hayatnya. Semasa hidupnya kawin 3 kali. Pertama,


dengan Sapiah puteri Ulebalang Glunang. Kedua, dengan Nyak Maligai, puteri Panglima Sagi XXV. Dan yang ketiga, dengan Cut Nyak Din, puteri pamannya, Nanta Setia. Dari perkawinannya dengan Cut Nyak Din ia mendapat seorang puteri yang diberi nama Cut Nyak Dumbang yang kemudian kawin dengan Teuku Mayet di Tiro.

Waktu Perang Aceh meletus pada tahun 1873, Umar berusia 19 tahun. Ia segera terjun ke dalam perjuangan bersenjata dan menunjukkan keberanian ai a ketangkasannya. Mula-mula ia ber-juang di kampungnya sendvi. Ia menjadi kepala kampung, yaitu kampung Darat daerah Meulaboh. Daerah pertempurannya meluas sampai Meulaboh sehingga Belanda mengerahkan pasukannya untuk merebut kampung Darat yang merupakan Markas Besar Teuku Umar. Pertahanan Umar amat kuat dan tidak mudah Belanda menundukkannya. Baru setelah kampung Darat dibom dari kapal yang berlabuh di pantai serta sesudah pertem-puran di tepi pantai yang amat sengit, kampung Darat dapat diduduki Belanda pada bulan Pebruari 1878. Teuku Umar lalu bergerak ke Aceh Barat dan meneruskan perjuangannya di daerah itu.

Pada akhir 1875 Teuku Umar datang di VI Mukim dan bertemu dengan Ulebalangnya, yakni Nanta Setia. Dia adalah paman Teuku Umar, saudara sekandung ayahnya, Teuku Mahmud. Waktu itu pamannya telah mundur dari daerahnya yang diduduki Belanda. Dalam perang gerilya di Sela Gle Tarum, menantu pamannya, Ibrahim Lamnga, gugur. Umar sempat me-nyaksikan upacara pemakamannya. Kemudian ia membantu pamannya dalam merebut kembali VI Mukim dan berhasil pula. Ia tinggal di sana dan pada tahun 1680 mengawini puteri paman-nya, janda Ibrahim Lamnga, yaitu Cut Nyak Din. Selanjutnya Cut Nyak Din ikut giat dalam perang. Dalam tahun 1882 Umar dibantu isterinya melancarkan serangan terhadap pos-pos Belanda yang berada di Krueng.

Dalam menghadapi Belanda rakyat Aceh terbagi menjadi 3 bagian. Pertama, golongan yang sama sekali tidak mau tunduk atau pun bekerjasama dengan Belanda. Golongn ini disebut golongan Sabilillah. Dasar perjuangannya kecuali memusuhi



Belanda yang hendak menjajah Aceh, pun memusuhinya karena Belanda itu golongan kafir. Para pemimpinnya yang mashur dari golongan ini ialah Tengku Cik di Tiro, Panglima Polim dan Cut Nyak Din, isteri Teuku Umar.

Golongan kedua ialah yang mau tunduk dan mau bekerj a-sama dengan Belanda, tetapi kemudian berbalik memihak lagi kepada rakyat. Dalam hal ini dapat disebut Teuku Muda Baid, Kepala Mukim VII dan Teuku Umar yang bahkan hingga dua kali berbulak-balik tunduk kepada Belanda kemudian memusuhinya. Dua orang pejuang ini berbuat demikian dengan alasan masing-masing. Teuku Muda Baid menyerah kepada Belanda sesudah Markas Besarnya diduduki Belanda dan setelah kalah dalam pertempuran di Longi. Oleh Belanda ia lalu ditugaskan memadamkan perlawanan rakyatnya, namun kemudian berbalik kepada rakyatnya lagi hingga akhirnya ia ditangkap dan diasing-kan ke Banda. Adapun Teuku Umar tunduk kepada Belanda dengan perhitungannya yang khas, yaitu untuk dapat merebut senjata dan peralatan perang. Manakala maksud itu sudah dapat dilakukannya, ia lari dengan pasukannya dan kembali berjuang di pihak rakyat.

Golongan yang ketiga ialah yang mau tunduk kepada Belan-da. Kebanyakan karena kelemahannya dan merasa kewalahan menghadapi musuh yang persenjataannya lengkap dan lebih ung-gul dari persenjataan rakyat. Perhitungannya, mustahil Belanda dapat dikalahkan oleh persenjataan rakyat yang serba kurang.

Tingkahlaku Teuku Umar dalam perjuangan amat sulit diterka. Cut Nyak Din, isterinya menjadi kebingungan, malu dan marah waktu Umar tunduk kepada Belanda. Demikianlah, karena ia terkenal sebagai wanita pejuang yang tidak mengenal damai dengan musuh. Untuk pertama kalinya Umar berbalik kepada Belanda justru waktu ia pada tahun 1883 tinggal di rumah isteri bersama mertuanya. Cut Nyak Din amat sedih menghadapi per-buatan suaminya itu.

Belanda banyak kali salah perhitungan, karena mengira Aceh sudah dikuasainya waktu istana Sultan didudukinya pada tahun 1874, pada hal rakyat di luar istana melawan terus dan Sultan pun mengungsi untuk mengatur perlawanan. Belanda menempatkan


Aceh Besar langsung di bawah pemerintahan sipil Belanda, pada hal situasi seluruh Aceh Besar sama sekali tidak menggambarkan keamanan. Perlawanan di Aceh Besar tetap berkobar, dimulai dengan penyerbuan oleh Nyak Hasan, tangan kanan Teuku Umar. Bahan makanan dan perlengkapan senjata yang didatangkan dari luar Aceh Besar banyak yang jatuh di tangan pejuang. Oleh karenanya Belanda memperkeras tindakan dan pengamanannya, terutama di bandar pantai Aceh Utara, Ulee-lee, Sigli dan Samalanga.

Pada bulan Nopember 1884 kapal Inggeris Nisero terdampar di pantai Teunom, Aceh Barat. Raja Teunom, Teuku Imam Muda menawan semua awak kapal dan menyita muatannya. Inggeris dan Belanda tidak dapat menyelesaikannya, meskipun mengirim kapal perang Inggeris Begagus untuk mengancam raja Teunom. Akhirnya hanya dapat diselesaikan dengan membayar tebusan 100.000 dollar. Itu pun dengan bantuan Teuku Umar yang dimin-ta oleh gupernur Laging Tobias. Waktu itu Umar memang sedang tunduk kepada Belanda, sejak tahun 1883 seperti tersebut di atas. Belanda mengirim Umar dengan 32 orang anak buah Teunom un-tuk membereskan soal tersebut. Di tengah jalan pendayung sam-pan yang membawa Teuku Umar dibunuhnya semua. Semua sen-jata dan amunisi disita dan Teuku Umar lari untuk berbalik kepada perjuangan rakyat.

Setelah melarikan diri dari Belanda, pada tanggal 14 Juni 1886 Teuku Umar menyerang kapal Hok Canton milik Belanda dengan nakhoda Hans, orang Denmark. Umar menyerang kapal itu, karena ia menduga bahwa nakhodanya akan menangkap dirinya. Dalam pertempuran itu nakhoda tersebut tewas. Kemu-dian kapal diserahkan kepada Belanda dengan uang tebusan sebesar 25.000 ringgit.

Setelah lebih dari 10 tahun berperang di Aceh, Belanda meyakini, bahwa Aceh tidak dapat ditundukkan oleh kekuatan senjata. Pertempuran terus-menerus terjadi di mana-mana. Di daerah XXVI Mukim rakyat dipimpin oleh Teuku Asan; di Aceh Timur, Langkat dan Tamiang di bawah pimpinan Nyak Makam. Belanda berusaha mendekati Teungku Cik di Tiro, tetapi sama sekali gagal karena pemimpin pejuang Aceh ini berpendirian Sabilillah.

Sementara itu di Aceh telah datang Dr. Snouck Hurgronye yang menyamar dengan nama Abdul Algaffar, bertempat tinggal di tengah-tengah rakyat, yaitu Peukan Aceh. Kehadirannya mula-mula tidak disetujui oleh gupernur Aceh, tetapi didukung oleh pemerintah Hindia Belanda. Snouck Hurgronye dapat mengada-kan kontak dengan pemimpin-pemimpin perjuangan Aceh karena ia faham bahasa Arab dan pernah bermukim di Mekkah. Pemukimannya di Mekkah adalah terutama untuk mendekati orang-orang Aceh yang bermukim di sana dan yang sedang menunaikan ibadah haji. Maksudnya untuk mengetahui sikap rakyat Aceh terhadap Belanda yang sedang memeranginya. Seberapa dapat untuk melemahkan pendiriannya sekaligus mem-bujuk agar mau tunduk kepada Belanda.

Berdasar surat-menyurat dengan Teungku Cik di Tiro. Snouck dapat menerangkan, bahwa Sultan tidak mempunyai peranan apa-apa. Yang berkuasa ialah para bawahannya. Pengaruh kaum ulama digambarkannya sebagai sangat besar sekali. Laporan Snouck Hurgronye itu disimpulkan oleh pemerin-tah Hindia Belanda, bahwa cara menundukkan Aceh haruslah dengan memecah-belah kekuatan yang ada dalam masyarakat. Golongan ulama akan dihadapi dengan kekuatan senjata dan golongan bangsawan akan dibujuk masuk pamongpraja. Semen-tara itu pertahanan militernya diperkuat dengan mengadakan garis-garis penutup (afsluitingslinie) kurang lebih seperti sistem benteng-benteng dalam perang Diponegoro. Daerah yang sudah direbutnya ditutup untuk rakyat Aceh yang membangkang. Di sanalah didirikan benteng yang kuat. Dengan demikian pejuang-pejuang digiring mundur.

Dalam usahanya merebut Aceh, gupernur van Teijin memerlukan bantuan Teuku Umar yang diketahuinya ber-pengaruh besar, mempunyai jumlah anak buah yang banyak dan kuat, lagi dikenal cakap menjalankan tugas-tugas militer. Oleh karena itu pada bulan Januari 1888 van Teijin mengusulkan kepala gupernur jenderal untuk mengampuni Teuku Umar. Gupernur jenderal menolak usul itu hingga dua kali. Kemudian atas saran Snouck Hurgronye sikap pemerintah Hindia Belanda berobah dan terlaksanalah rencana Gupernur Aceh van Teijin un-tuk merangkul Teuku Umar.

Umar tidak pula menolak permintaan Belanda agar dia masuk kembali ke dinas militer. Pada bulan Agustus 1893 di Kutaraja diadakan upacara Teuku Umar masuk dinas militer Belanda. Ia' bersumpah setia di hadapan gupernur merangkap Panglima Aceh. Teuku Umar diterima masuk dinas militer Belan-da dan diberi gelar Teuku Johan Pahlawan. Ia diizinkan memben-tuk legiun (pasukan) sendiri yang beranggotakan 250 orang dengan persenjataan lengkap dan diberi tugas mengamankan daerah Aceh Besar dan sekitarnya.

Teuku Umar berhasil. Banyak pos-pos pertahanan rakyat Aceh yang dapat ditundukkan, yaitu yang termasuk daerah XXV Mukim dan XXVI Mukim. Di kalangan perjuangan Aceh timbul tanda tanya tentang sikap dan pendirian Teuku Umar. Cut Nyak Din, isteri Umar yang tidak mau damai dengan Belanda, amat sedih dan malu serta marah sekali. Ia mendesak Umar agar se-lekasnya berbalik kepada rakyat. Dalam pada itu Umar mendapat tekanan batin dan penghinaan dari pembesar-pembesar militer Belanda. Seringkali ia dicurigai dan isterinya Cut Nyak Din pun dicurigai pula. Umar menjadi gelisah sekali, namun ia rupanya merencanakan sesuatu yang lebih menguntungkan baginya dan bagi perjuangan Aceh. Ia belum segera bertindak meninggalkan kedudukannya sebagai Teuku Johan Pahlawan.

Sementara itu Gupernur van Teijin digantikan oleh Deykerhoff, seorang yang tidak berpendirian keras seperti van Teijin. Gupernur baru ini tidak suka pada kekerasan. Waktu ia mulai berkuasa, di kalangan pejuang Aceh pun terjadi perobahan. Teungku Cik di Tiro meninggal dunia. Kedudukannya digantikan oleh puteranya, Ma' Amin, namun tidak besar pengaruhnya di kalangan kaum pejuang, bahkan ia berbuat berbagai kesalahan hingga menimbulkan kegelisahan di kalangan rakyat. Oleh karena itu Teuku Umar pernah bertindak terhadap Ma'Amin. Meskipun demikian masyarakat pejuang masih lebih memberi penghargaan kepada Ma'Amin yang bagaimana pun juga tetap melawan Belan-da, daripada Umar yang berpihak kepada musuh. Makin lama tingkah Umar itu tak tertahankan lagi bagi isterinya. Cut Nyak Din mendesak agar Umar secepatnya berbalik memihak pejuang.

Teuku Umar tidak secepat diharapkan isterinya berbalik kepada rakyatnya. Ia justru menyatakan kepada gupernur Deykerhoff, bahwa ia akan menjalankan tugasnya dengan baik. Ia sanggup mengamankan daerah VI Mukim, IX Mukim sampai Sagi XXVI, semuanya daerah-daerah pejuang Aceh dengan kekuatan yang besar. Untuk tugas yang berat itu Umar minta tambahan kekuatan manusia dan persenjataan. Dengan kepercayaan penuh dari gupernur, Umar mendapat bantuan 17 orang panglima perang dari pantai Aceh Barat dan 120 orang prajurit yang dulu termasuk anak buah Teuku Umar. Di antara 17 orang panglima perang itu terdapat Pang Leot yang amat berani dan ditakuti pasukan Belanda. Pang Leot adalah tangan kanan Umar.

' Pertempuran terjadi di sana sini. Tekanan dari pihak pejuang cukup berat sehingga Umar minta agar Belanda keluar dari lini pertahanannya. Hal itu dapat dimaklumi dan permintaan Umar pun dikabulkan. Dengan demikian lini pertahanan Belanda agak diperlonggar dan dibentuklah lini kedua yang tidak terlalu kuat seperti lini yang pertama. Sementara itu rakyat Aceh makin memperkuat dirinya. Pejuang-pejuang Sabilillah bertambah tinggi semangatnya, terutama ulama Kutakarang yang tampil dengan pasukannya yang tangguh.

Pada saat yang serba memuncak itu Teuku Umar mulai me-mainkan sandiwaranya. Pertempurannya melawan pasukan Aceh merupakan pertempuran sandiwara. Serbuan pasukan Umar sebentar dihadapi oleh kaum pejuang yang kemudian melarikan diri sambil melepaskan tembakan, namun tidak mengenai sasasran, melainkan menembak ke udara kosong.

Pada permulaan permainan sandiwara Teuku Umar itu, ulama Kutarang yang memegang tampuk pimpinan pejuang Aceh meninggal dunia. Ia digantikan oleh ulama Tanah Abue. Panglima baru ini bukan seorang diplomat, tetapi prajurit. Ulama Abue mengerahkan kekuatan untuk selekasnya mengusir Belanda. Ulama, panglima dan Sultan amat memerlukan bantuan Teuku Umar. Maka datanglah saatnya Teuku Umar mengakhiri sandiwara  nya. Pada tanggal 30 Maret 1896 dengan resmi Teuku Umar mengundurkan diri dari dinas militer Belanda. Ia keluar dengan segenap pasukannya dan membawa 800 pucuk senjata, 15.000 butir peluru, 500 kg amunisi dan uang 18.000 dollar. Segera ia ber-satu dengan pasukan pejuang Aceh, Panglima Polim, ulama-ulama Di Tiro, para Ulebalang yang juga telah menghentikan kerjasamanya dengan Belanda. Semua kekuatan dikerahkan un-tuk menghadapi Belanda.

Sudah tentu Belanda amat marah sekali, terutama sekali gupernur Deykerhoff yang ditipu mentah-mentah oleh Teuku Umar. Pimpinan pemerintah Hindia Belanda di Jakarta segera bertindak. Dikirimnya van Heutsz yang datang di Aceh pada bulan Mei 1898 menggantikan van Vliet. Ia merencanakan dengan matang tindakan keras terhadap pejuang-pejuang Aceh, khusus-nya Teuku Umar tidak akan diampuninya. Panglima Angkatan Darat Hindia Belanda datang di Aceh. Teuku Umar ditulisi surat untuk mengembalikan segala peralatan perang yang dilarikannya. Tentu saja tidak ada jawaban hingga usaha Belanda itu gagal sama sekali. Umar dipecat dari dinas militer sebagai Panglima Besar dan Ulebalang Leupong dengan gelarnya Teuku Johan Pahlawan, semua kedudukan dan gelar itu tidak perlu lagi bagi Umar. Yang perlu sekarang, ia membaktikan jiwa raganya untuk Aceh dan agama Islam. Untuk itu tidak sayang kehilangan nyawanya. Pen-diriannya mendapat penghargaan tinggi dari rakyat Aceh, terutama dari Cut Nyak Din, isterinya.

Teuku Umar menyerang pos-pos Belanda dan merencanakan akan menyerang Meulaboh. Bulan-bulan Pebruari 1899 ia sudah di daerah Meulaboh dalam pengawalan yang tidak begitu kuat seperti biasanya seorang Panglima Perang di daerah bergolak. Hal itu diketahui oleh van Heutsz yang segera mengerahkan pasukan-nya untuk menangkap Teuku Umar, hidup atau mati. Umar mengatur siasat dan bergerak maju hendak cepat-cepat menguasai daerah Meulaboh. Hal itupun tercium oleh van Heutsz sehingga pasukannya mengadakan pencegatan. Tanggal 10 Pebruari 1899 malam pasukan Teuku Umar sudah sampai di pinggiran Meulaboh. Dengan tidak terduga dan amat tiba-tiba pasukan van Heutsz menyerangnya dengan gencar. Teuku Umar tidak mundur  setapak. Ia sendiri maju sambil memberi aba-aba pasukannya. Rupanya van Heutsz telah mendapat bala bantuan pula sehingga serangannya dahsyat sekali. Dalam pertempuran yang sengit Teuku Umar tertembak pada dadanya. Dua buah peluru telah menembus dadanya dan Teuku Umar jatuh terkulai. Ia gugur dalam pertempuran dengan sikap gagah berani. Pang Leot, pem-bantu Umar yang setia, segera menyelamatkan jenazah panglimanya, jangan sampai jatuh ke tangan musuh. Pasukannya melindungi usaha menyelamatkan jenazah Umar itu dengan ber-tahan dan terus bertempur. Akhirnya jenazah Teuku Umar dapat diselamatkan sampai ke hulu di Meulaboh dan dikebumikan di mesjid Kamung Mugo.

Pada akhir sejarahnya Teuku Umar tetap bersama dengan rakyat mempertahankan Aceh dari keangkaramurkaan Belanda. Pemerintah RI dengan SK Presiden No.087/TK/Tahun 1973 tang-gal 6 Nopember 1873 menganugerahi Teuku Umar gelar Pahlawan Nasional.