Amal Yang Pertama di Hisab Di Akhirat - Amal yang pertama sekali di hisab di akhirat adalah tentang shalat, sebagaimana tersebut dalam hadist rasulullah Saw. Bersabda : ‘’ Sesungguhnya yang mula – mula dihisab dari amal seorang hamba di hari kiamat ialah shalatnya. Maka jika shalatnya baik, menanglah dia dan bebas dari siksaan allah, dan jika rusak shalatnya sugguh rugilah dia dan sia – sia amalnya. Maka apabila kurang sesuatu dari shalatnya yang fardhu, berkatalah Tuhan Azza wa Jalla : ‘’ Lihatlah pada hamba-Ku itu apakah ada ibadah tambahan ( sunnat )nya atau tidak ? Jika ada , maka dengan itu disempurnakan kekurangan – kekurangan ibadah fardhunya.’’ Kemudian, berlakulah semua amal ibadahnya dengan cara demikian.’’ ( HR. Tirmidzi )
Amal Yang Pertama di Hisab Di Akhirat |
Anas bin Malik Ra. Berkata , bahwa Rasulullah Saw. Bersabda: ‘’ Permulaan ibadah yang diwajibkan Allah SWT.atas manusia dari agamanya adalah shalat. Begitu pula ibadah terakhir yang tinggal di dunia ini ialah shalat. Allah Taala berfirman : ‘’ Lihat shalat hamba-Ku . jika ia sempurna , niscaya tulis sempurna,’’ jika kurang, Tuhan pun berfirman : ‘’ Lihatlah , adakah hamba-Ku mengerjakan shalat sunnat ? Jika ada shalat sunnatnya, fardhunya pun jadi sempurna.’’ Selanjutnya Allah berfirman : ‘’ Lihatlah apakah zakatnya sempurna ? Jika sempurna , maka ditulis sempurna . ‘’ Jika Kurang . Allah berfirman :’’ Lihatlah apakah ia pernah memberi sedekah ? Jika ada , sempurnalah zakatnya.’’ ( HR. Abu Ya’la )