Kopi
memang sangat menggoda bagi siapa saja meskipun rasanya yang pahit. Selain itu
kopi juga merupakan salah satu minuman yang dapat menghilangkan rasa kantuk .
oleh sebab itulah kita sering melihat siapa saja yang berusaha menahan kantuk
pasti akan minum kopi.
Bolehkah Ibu Hamil Minum Kopi ? |
Akan
tetapi apabila anda sedang hamil tentu saja anda ingin tau BOLEHKAH IBU HAMIL
MINUM KOPI ? kopi adalah salah satu minuman sumber kafein. Oleh sebab itu
sebaiknya ibu hamil agar membatasi jumlah kafein yang dikonsumsi, sehingga
tidak lebih dari 200mg . per hari atau setara dengan dua cangkir kopi instan .
Lalu bagaimana efek kafein terhadap ibu hamil ?
Menurut
sebuah penelitian yang dilakukan pada tahun 2008 menemukan bahwa wanita hamil
yang mengosumsi kafein 200 mg atau lebih perhari, memiliki dua kali lipat
resiko keguguran dibanding mereka yang mengonsumsi kafeein dibawah 200 mg
perhari.
Bahkan
menurut studi lainnya yang di lakukan di Denmark menemukan bahwa wanita yang
minum delapan gelas kopi atau lebih setiap hari maka akan berisiko hingga dua
kali lipat bayi lahir meninggal dibandingkan dengan wanita yang tidak minum
kopi. Penelitian lainya juga menunjukkan bahwa ibu yang mengonsumsi lebih dari
500 mg kafein sehari maka bayinya yang baru lahir akan memili denyut jantung
lebih cepat dan tingkat pernapasannya juga lebih cepat dan berat badan lahir
rendah, dan hal ini dapat mengakibatkan bayi memili resiko masalah kesehatan di
kemudian hari.dan terlalau banyak kafeein juga dapat menyebabkan keguguran .
Jadi
berdasarkan keterangan di atas dan juga dari beberapa hasil studi maka kita
dapat menyimpulkan bahwa tidak mengapa jika ibu hamil minum kopi , akan tetapi
tidak boleh lebih dari 200 mg kafein perhari. Dan lebih baik demi menjaga
kesehatan janin dan juga agar ibu hamil tidak merasa gelisah dan menyebabkan
insomnia sebaiknya tidak mengonsumsi kopi sebagai rutinitas. Selain itu kopi
dan teh juga mengandung senyawa yang disebut fenol yang membuat tubuh sulit
untuk menyerap zat besi. Sedangkan kebanyakan wanita hamil pada umumnya sangat
memerlukan zat besi. Jadi yang harus anda ingat bahwa kopi dan teh sama – sama
mengandung kafein .
Berikut
kami paparkan beberapa makanan serta minuman yang mengandung kafein dan
kadarnya :
- · Satu cangkir kopi instan: 100mg
- · Satu cangkir kopi filter atau tubruk : 140mg
- · Satu cangkir teh: 75mg
- · Satu kaleng cola: 40mg
- · Satu kaleng minuman energi: hingga 80mg
- · Sebatang coklat polos (50g): hingga 50mg
- · Sebatang coklat susu (50g): hingga 25mg
Terima Kasih anda telah membaca
artikel tentang Bolehkah
Ibu Hamil Minum Kopi ? Semoga artikel diatas bermanfaat.
EmoticonEmoticon
Note: Only a member of this blog may post a comment.