Sunday, March 20, 2016

Benarkah Wanita "Berbulu" Sulit Hamil ?

Benarkah Wanita "Berbulu" Sulit Hamil ? - Bulu , biasanya yang kebanyakan kita lihat yaitu pada Pria, seperti Kumis , jenggot , dan juga jambang . akan tetapi ada juga wanita yang memiki kumis tipis , dan bulu halus di kaki , tangan dan perut. hal ini mungkin karena tidak seimbangnya hormon atau juga disebut dengan Polycystic Ovary ( PCO). namun bagi wanita harap waspada dengan keadaan ini , karena bisa menyebabkan kesulitan untuk hamil.

Benarkah Wanita "Berbulu" Sulit Hamil ?
Cewek Cantik Berkumis Tipis
Menurut Spesialis Kebidanan dan Kandungan Konsultan Subspesialis Fertilitas dan Hormon Reproduksi Ahli Bedah Laparoskopi, Kiel, Jerman, Dr. Caroline Tirtajasa, Sp.OG (K), penderita PCO memiliki tanda-tanda hiperandrogenik yaitu hormon androgen yang berlebihan sehingga memicu pertumbuhan bulu halus di beberapa tempat.
 
"Penderita PCO atau ketidakseimbangan hormon memiliki tanda-tanda adanya bulu halus di atas bibir, kaki, tangan, perut, dada, dagu, punggung dan payudara. Masalah PCO ini dapat menyebabkan seorang wanita sulit hamil, selain itu juga berisiko sindroma metabolik seperti hipertensi, diabetes, hiperkolestrolemia, hipertrigliseridemia, dan Obesitas. Namun tidak semua yang wanita yang memiliki banyak bulu termasuk penderita PCO, untuk mengetahuinya lakukan pemeriksaan ke dokter. ," kata Dr. Caroline, Jumat (17/1/2014)
 
PCO atau lebih dikenal dengan ovarium polikistik yaitu kondisi hormonal yang tidak seimbang hingga menyebabkan sel telur tetap kecil, tidak ada yg berkembang menjadi sel telur besar dan matang untuk bisa dibuahi oleh sel sperma.

"Dengan kata lain, peristiwa Ovulasi atau pecahnya sel telur yang matang tidak terjadi, sehingga tidak mengherankan penderita PCO datang ke seorang ahli Fertilitas dengan keluhan sulit hamil dan haid yang tidak teratur," kata Dr. Caroline

Artikel Terkait


EmoticonEmoticon

Note: Only a member of this blog may post a comment.