Penyebab Varises Pada Miss V dan Buah Zakar - Pengertian Varises merupakan pembengkakan dan
pelebaran pembuluh darah vena , biasanya terjadi di bagian kaki akibat
penumpukan darah. Orang yang menderita varises, pembuluh vena mereka dapat
terlihat menonjol keluar berwarna biru atau ungu tua. Gejala lain yang bisa
menyertai penyakit varises yaitu pembengkakan pada kaki bagian bawah (termasuk
mata kai), kaki terasa berat dan tidak nyaman. Kebanyakan kasus varises dialami
oleh wanita, namun tidak berarti pria tidak mengalaminya. Faktor lain yang
dapat meningkatkan seseorang terkena varises adalah karena obesitas , kehamilan
dan usia tua.
Penyebab Varises Pada Miss V
Varises pada Miss V |
Biasanya varises yang muncul miss V dialami oleh
wanita yang sedang mengandung. Varises dan miss V berkaitan erat dengan varises
yang ada di bagian panggul. Di bagian panggul terdapat ovarium atau dua buah
indung telur. Setiap indung telur ini mempunyai pembuluh darah yang panjang. Pembuluh
darah ini mengambil darah dari ovarium ke pembuluh darah besar sehingga bisa
dipompa kembali menuju ke jantung. Masalah muncul bila katup yang terdapat di
pembuluh darah tidak bekerja dengan baik sehingga menyebabkan pembuluh darah di
ovarium menjadi membesar. Keadaan inilah yang selanjutnya memicu munculnya
varises di miss V. Selain itu, penyebab varises pada miss V adalah karena
perubahan hormon yang terjadi di masa kehamilan. Perubahan hormon ini kemudian
mempengaruhi elastisitas pembuluh darah. Pemakaian obat – obatan kortikosteroid
juga bisa memicu varises pada miss V.
Biasanya Varises muncul di miss V ibu hamil saat
usia kehamilan lebih dari 32 minggu atau memasuki trisemeter akhir. Namun ada
juga varises semacam ini yang muncul di masa kehamilan muda, namun besar
kemungkinan hal ini terjadi karena faktor keturunan atau akibat pola hidup yang
bisa memicu munculnya varises. Meskipun memiliki varises pada miss V, namun
tidak menutup kemungkinan ibu hamil bisa melahirkan secara normal. Hanya saja
jika varises terlalu berat, dokter biasanya akan merekomendasikan persalinan
dengan operasi untuk menghindari resiko pecahnya dinding pembuluh darah.
Penyebab Varises pada buah Zakar
Varises pada Buah Zakar |
Varikokel merupakan pembesaran abnormal pembuluh
darah vena pada kantung testis. Vena merupakan pembuluh darah yang menglirkan
darah dari testis kembali ke jantung. Vena berisi katup yang menjaga darah
mengalir dalam arah yang benar. Akan tetapi , jika katup ini bermasalah , maka
aliran darah berbalik darah ke belakang dan berkumpul di vena, dan akan
mengakibatkan vena membengkak. Ketika ini terjadi di kaki, terjadilah varises.
Ketika terjadi di kantung testis, terjadilah varikokel.
Varikokel terjadi pada 15% pria, dan ada yang mulai
mengalaminya sejak pada masa pubertas. Selama pubertas, testis berkembang
sangat cepat dan membutuhkan peningkatan pasokan darah. Jika katup dalam
pembuluh darah kantung testis tidak berfungsi optimal, pembuluh darah akan
berjuang mengangkut darah ekstra dan terjadilah varikokel.
Kira-kira 40% dari pria yang infertil memiliki
varikokel. Dan 80% dari pria dengan infertilitas sekunder (sudah punya anak
pertama namun sulit punya anak berikutnya) juga memiliki varikokel. Darah yang
menumpuk pada testis mengakibatkan suhu di area tersebut lebih panas dan
kondisi tersebut kurang baik terhadap pembentukan sperma, baik secara kualitas
maupun kuantitas, serta menurunkan 3 parameter sperma (jumlah,
motilitas/keaktifan, dan morfologi/bentuk sempurna), yang bisa mengakibatkan
berkurangnya jumlah sperma (oligospermia), bahkan bisa jadi tidak ada produksi
sperma (azoospermia).
umumnya, varikokel tidak menimbulkan gejala dan
tidak terdeteksi selama bertahun-tahun. Beberapa pria baru menemukan bahwa
dirinya mengalami varikokel saat melakukan pengecekan/analisa. Namun,
sebetulnya ada beberapa gejala yang dapat dirasakan setelah melakukan olahraga,
atau setelah duduk atau berdiri dalam waktu lama; gejalanya adalah:
- Rasa nyeri di testis
- Perasaan berat atau menyeret dalam kantung testis
- Pelebaran pembuluh darah di kantung testis yang dapat diraba (terasa urat menonjol)
- Testis lebih kecil di sisi tempat pembuluh darah melebar adalah (karena perbedaan dalam aliran darah)
EmoticonEmoticon
Note: Only a member of this blog may post a comment.